banner-top

Mampukah Timnas Indonesia Capai Target 15 Poin di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Gobet – Timnas Indonesia ditargetkan 15 poin oleh Ketum PSSI Erick Thohir di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sudah tanding 4 laga, apa bisa.

“Kita punya mimpi besar 15 poin. Hari ini baru 3 poin, 3 pertandingan,” ujar Ketum PSSI, Erick Thohir dalam acara Konferensi Pers Mendengar Jiwa, Posbloc, Jakarta Pusat pada akhir pekan kemarin sebelum laga China vs Indonesia pada Selasa (15/10).

“Kalau lawan China dapat 3 poin, berarti 6 poin. 6 poin dibagi 4 pertandingan, 1,5 poin. 15 dibagi 10, 1,5 poin,” sambungnya.

Apa daya, Timnas Indonesia gagal menang di kandang China. Skuad Garuda kalah 1-2.

Di Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia menempati peringkat kelima dengan tiga poin. Sama poinnya dari dari China di bawahnya alias posisi terbuncit, hanya unggul selisih gol.

Jepang memimpin dengan 10 poin. Lalu diikuti oleh Australia, Arab Saudi, dan Bahrain dengan sama-sama lima poin.

Bisakah Timnas Indonesia capai target 15 poin?

Menilik target dari Erick Thohir, kini tersisa enam pertandingan bagi Timnas Indonesia di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda akan hadapi Jepang (kandang dan tandang), Arab Saudi (kandang), Australia (tandang), Bahrain (kandang), dan China (kandang).

Berkaca pada ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 lalu, ketika itu hanya ada Grup A dan Grup B. UEA di Grup A mengoleksi 12 poin dan lolos ke ronde keempat.

Di Grup B, Australia mengumpulkan 15 poin dan lolos ke ronde keempat. Dari ronde keempat itulah, kemudian mereka beradu lagi.

Kans Timnas Indonesia untuk meraih 15 poin terbuka lebar meski terbilang berat. Untuk mencapai angka segitu, berarti Jay Idzes dkk butuh 12 poin lagi!

Di atas kertas, Jepang bakal jadi lawan berat yang terancam bisa kehilangan poin. Bahrain dan China bisa jadi calon korban berikutnya untuk mendapat enam poin.

Jika penampilan terbaik Timnas Indonesia bisa dipertahankan, peluang mencuri poin lagi dari Arab Saudi, Australia, dan Bahrain terbuka.

Mampukah Timnas Indonesia Capai Target 15 Poin di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Peta persaingan akan semakin ‘terlihat’ jika sudah masuki pertengahan jalan alias matchday kelima. Di matchday tersebut, Indonesia bakal menjamu Jepang.

Untuk diketahui, tim yang finis di peringkat pertama dan kedua bakal maju otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026. Sementara tim di peringkat ketiga dan keempat diadu lagi ke ronde keempat dari grup-grup lain. Target finis di peringkat ketiga dan keempat, dinilai akan paling realistis untuk dicapai.

Other Articles

Leave a Reply