banner-top

Hasil Liga 1: PSS vs Persita Berakhir Imbang, Skor 3-3

Gobet – Pertandingan lanjutan Liga 1 2023/2024, PSS Sleman dan Persita Tangerang imbang dengan skor 3-3 yang disajikan laga yang seru.

liga 1, pertandingan, laga, bri liga 1, hasil, pssi, liga indonesia

Bertanding di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, PSS mendapatkan peluang pada menit ketiga. Pemain belakang Persita melakukan blunder, tapi sepakan Hokky Caraka masih melebar.

PSS mengancam lagi pada menit ke-13. Kiper Persita, Kurniawan Kartika Aji, menutup ruang. Riki Cawor bisa mengirim umpan ke muka gawang. Ajak Riak gagal menyambar bola karena diantisipasi pemain belakang Benteng Viola.

Gobet – Peluang tendangan bebas didapat PSS pada menit ke-21. Sepakan Riki Cawor masih sedikit di atas mistar Persita.

Persita unggul lebih dulu pada menit ke-26. Gol tim tamu dikemas oleh Ezequiel Vidal dengan tendangan bebas.

PSS menyamakan kedudukan tujuh menit berselang. Esteban Vizcarra melepaskan tendangan melengkung memanfaatkan tendangan Hokky Caraka.

Persita kembali unggul pada menit ke-44. Irsyad Maulana yang mencetak gol dengan tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti.

Gobet – Babak kedua berjalan, PSS mengancam pada menit ke-48. Tendangan Hokky masih mengarah ke Kartika Ajie.

PSS menyamakan kedudukan pada menit ke-53. Ajak Riak dilanggar oleh Cristian Rontini di kotak 16 meter, wasit menunjuk titik putih. Ajak Riak menceploskan bola dengan tendangan penalti.

Persita kembali unggul pada menit ke-60. Fergonzi kembali memperdayai Pinthus untuk mencatatkan brace bagi Persita.

Gobet – PSS mencetak gol pada menit ke-84. Umpan silang Ibrahim Sanjaya salah diantisipasi oleh Muhammad Toha, bolanya malah masuk ke dalam gawang Persita.

PSS mendapat peluang pada menit ke-88. Tendangan bebas di muka kotak penalti Persita dieksekusi oleh Jonathan Bustos, gagal melewati pagar hidup.

Peluang PSS pada menit ke-90 membentur mistar! Sundulan Thales dari muka gawang gagak masuk ke gawang. Hingga pertandingan selesai tak ada gol tambahan, PSS vs Persita selesai 3-3.

Hasil Liga 1: PSS vs Persita Berakhir Imbang, Skor 3-3. Dengan tambahan satu poin ini, PSS kini mengumpulkan sebanyak 31 poin hingga menempati posisi ke-13 klasemen Liga 1. Sementara itu, Persita ada di posisi ke-15 dengan raihan 31 poin.

Other Articles

Leave a Reply