banner-top

Klasemen Sementara Liga 1: Arema FC Terancam ke Zona Merah

Gobet – Klasemen Liga 1 2023/2024 terbaru ini sangat sengit di posisi papan bawah. Ada 3 tim yang mempunyai poin sama untuk lolos dari zona merah.

Arema FC mendapatkan kekalahan dengan skor 3-4 dari Persita Tangerang. Pertandingan terjadi di Stadion Indomilk Arena, Rabu (13/3/2024), Arema membobol gawang Persita via Jon Alfarizi, Charles Lololingoy, dan Dedik Setiawan.

Namun Persita membalik keadaan dengan gol dari Ezequiel Vidal, Ramiro Fergonzi (2 gol), dan Jack Brown. Dengan tambahan tiga poin ini, Persita Tangerang mempunyai 31 poin.

Koleksi poin Persita tersebut sama dengan PSS Sleman di posisi ke-14 dan Arema Malang di posisi ke-15. Namun Persita kalah produktivitas gol dari Arema dan PSS Sleman.

PSS baru akan melawan Borneo FC pada Kamis (14/3). Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, malam WIB. Andai mungkin bisa menang lawan Borneo FC, PSS akan bisa menjauh dari zona merah.

Sedangkan Borneo FC bisa lawan PSS tanpa beban. Karena Borneo FC sudah mengamankan tiket ke babak Championship series.

Jarak poin PSS, Arema FC, dan Persita dengan tim di atasnya tidak terlalu jauh. RANS Nusantara FC ada di posisi ke-13 dengan raihan 33 poin. Persija Jakarta menempati posisi ke-12 dengan koleksi 35 poin. Sementara itu, Persebaya Surabaya ada di posisi ke-11 dengan raihan 36 poin.

Pertandingan Liga 1 masih berjalan dan masih akan memainkan lima atau enam pertandingan lagi, tim-tim papan bawah harus bisa memanfaatkan pertandingan tersebut agar lepas dari jeratan degradasi.

Klasemen Sementara Liga 1 2023/2024
1 Borneo FC = 69
2 Persib = 54
3 Bali United = 48
4 Madura United = 46
5 PSIS Semarang = 46
6 Persik Kediri = 43
7 Barito Putera = 40
8 Dewa United = 38
9 Persis Solo = 38
10 PSM = 37
11 Persebaya Surabaya = 36
12 Persija Jakarta = 35
13 RANS Nusantara = 33
14 Persita = 31
15 PSS = 31
16 Arema = 31
17 Bhayangkara = 19
18 TIRA-Persikabo = 17

Other Articles

Leave a Reply