Jadwal dan Line Up Indonesia vs Jerman di Piala Sudirman 2023
Gobet Slot Gacor – Piala Sudirman 2023 hari ini (16/5) Indonesia akan melawan Jerman. Tim Indonesia butuh kemenangan untuk mendapatkan tiket lolos ke perempatfinal.
Sebelumnya Tim Indonesia mengawali perjuangannya di Piala Sudirman 2023 dengan sempurna. Pada pertandingan pertama, Indonesia menghadapi Kanada pada Senin (15/5) dan Indonesia menang 5-0 sapu habis.
Kemenangan kemarin membuat Indonesia berada di puncak klasemen Grup B. Thailand menyusul di posisi kedua setelah menang 4-1 melawan Jerman.
Selanjutnya Indonesia akan lawan jerman di laga kedua grup B. Laga ini akan diselenggarakan di Suzhou Olympic Sports Centre,
Jika Indonesia menang atas Jerman, ini bisa mastikan Indonesia untuk dapat tiket ke delapan besar Piala Sudirman 2023. Jika Thailand juga menang atas Kanada, maka Indonesia akan memperebutkan status juara grup di pertandingan terakhirnya lawan Thailand.
Hari ini, Indonesia menurunkan timnya yang berbeda saat kemarin melawan Kanada. Dari susunan tim lawan Kanada, hanya ada 1 nama yang dipertahankan untuk kembali tanding hari ini.
Gregoria Mariska Tunjung akan diturunkan lagi di nomor tunggal putri. Gregoria hari ini akan melawan Yvonne Li.
Dari ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari diberi kepercayaan untuk tampil melawan Jones Ralfy Jansen/Linda Efler.
Jonatan Christie akan main di nomor tunggal putra. Jonatan akan melawan Fabian Roth di partai kedua.
Ganda putra dipercayakan kepada Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Mereka akan menghadapi Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.
Dari nomor ganda putri, giliran Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang diturunkan. Apri/Fadia ditantang Stine Kuespert/Emma Moszczynski.
Berikut Jadwal dan Line Up Indonesia vs Jerman di Piala Sudirman 2023:
Selasa, 16 Mei 2023, pukul 09.00 WIB Indonesia vs Jerman
XD – Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler
MS – Jonatan Christie vs Fabian Roth
WS – Gregoria Mariska Tunjung vs Yvonne Li
MD – Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Mark Lamsfuss/Marvin Seidel
WD – Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Stine Kuespert/Emma Moszczynski