banner-top

Borneo FC Akan Tetap Maksimal Meskipun Sudah Amankan Tiket Championship Series

Gobet – Borneo FC sudah pasti dapat tiket Championship Series Liga 1 2023/24. Pieter Huistra sang pelatih tetap ingin meraih hasil maksimal sampai selesai.

Kepastian tiket Championship Series tersebut mereka raih setelah menang 2-1 ketika lawan Persebaya Surabaya di pekan ke-28 Liga 1 pada Kamis (7/3/2024) kemarin.

Dengan perolehan 66 poin sudah tidak memungkinkan buat Borneo terlempar dari zona empat besar di Klasemen Liga 1 musim ini.

Karena PSIS Semarang yang sekarang ada di posisi ke-4 baru mengumpulkan 46 poin. Dengan sisa 6 laga, poin maksimal PSIS adalah 64 angka jika memenangi semua laga sisa di musim ini.

Tapi Pieter Huistra selaku pelatih Borneo FC belum puas, dia masih ingin timnya berjuang sampai reguler series selesai. Meski ia juga akan memanfaatkan momentum untuk merotasi pemainnya.

“Kami mempunyai tim yang kecil, tetapi kami mempunyai kepercayaan diri dengan para pemain kami di tim ini,” kata Pieter Huistra dikutip dari laman Liga Indonesia Baru.

“Contohnya adalah Ikhsan (Nul Zikrak) yang telah berlatih dengan keras. Ia mempunyai perkembangan pesat di tim ini sebagai seorang pemain. Dan senang bisa melihatnya muncul dan membantu tim mendapatkan tiga poin saat melawan Persebaya. Itu sangat bagus,” tambahnya.

Pelatih asal Belanda memastikan Borneo FC Samarinda tidak akan kendor. Tim akan tetap mengusahakan kemenangan di pertandingan selanjutnya.

“Bagi kami setiap pertandingan sangatlah penting dan kami ingin selalu menang dan bermain lebih baik,” ucapnya lagi.

“Tim harus tegap dan berjuang, tak harus dengan cara yang bagus, tapi terkadang harus secara langsung. Kami mungkin membutuhkan itu di masa depan,” kata pelatih Borneo FC tersebut.

Dalam enam laga sisa, Borneo akan dijamu PSS Sleman dan PSM Makassar, lalu dua kali menggelar laga kandang melawan Madura United dan Arema FC. Di dua laga pamungkas, Stefano Lilipaly Cs akan dijamu Persib Bandung dan Dewa United.

 

 

Other Articles

Leave a Reply