banner-top

Inilah Skuad Bulutangkis Indonesia untuk Piala Sudirman 2023

PBSI telah merilis resmi para pemain-pemain berpengalaman untuk tampil di pertandingan Piala Sudirman 2023 yang akan digelar di China, 14-21 Mei.

Selain Kejuaraan Bulutangkis Asia yang akan diselenggarakan 25-30 April besok, Badminton Indonesia juga akan dihadapkan 2 event besar yang digelar secara bersamaan, yaitu, SEA Games di Kamboja pada 5-17 Mei dan Piala Sudirman di China, 14-21 Mei.

Para atlet badminton Indonesia dan PBSI dihadapi dengan jadwal yang padat, mengingat 3 event tersebut adalah event yang besar dan dinanti oleh dunia.

Sehingga PBSI membagi kekuatannya secara cermat supaya bisa mewujudkan target juara. Apalagi di Piala Sudirman yang cukup lama Indonesia belum berhasil merebut piala kejuaraan beregu tersebut.

“Saya rasa kalau untuk tim SEA Games sudah ketahuan siapa saja, sisanya bisa terbaca, ada Jojo (Jonatan Christie) dan Ginting (Anthony Sinisuka), lalu Gregoria dan Putri KW. Kemudian Fajar/Rian sebagai ganda putra terkuat kita dan Kevin/Marcus, serta Leo/Daniel,” kata Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky dalam jumpa persnya di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur pada Rabu (12/4/2023).

“Untuk ganda putri ada Apri/Fadia dan Ribka/Lanny. Di situ saya bilang ini tim berpengalaman. Lalu ganda campuran ada Rinov/Phita, Amri/Winny, dan ada pasangan terakhir ini punya performa bagus, yaitu Adnan/Nita,” ujarnya.

“Ini penting sekali untuk ganda campuran (ada tiga pasang) sebagai sparring. Jadi bisa fokus, kayak Adnan itu smesnya keras, lalu Rinov punya ketajaman, jadi ketika lawan siapa, kita bisa memilih siapa yang diturunkan dan sebisa mungkin lebih baik,” kata Rionny.

Berikut Daftar Pemain Piala Sudirman 2023:
Jonatan Christie
Anthony Sinisuka Ginting
Gregoria Mariska Tunjung
Putri Kusuma Wardani
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon
Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari
Adnan Maulana/Nita Violina
Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow.

Other Articles

Leave a Reply