banner-top

Meski Lawan Dinilai Mudah di Grup A, Timnas U-22 Tetap Harus Waspada

Timnas U-22 tidak boleh meremehkan Grup A di SEA Games 2023, diantaranya Myanmar, Filipina, Kamboja dan Timor Leste. Mereka harus waspada dengan lawannya.

Drawing cabor sepakbola untuk SEA Games 2023 sudah digelar. Indonesia masuk di Grup A bersama Myanmar, Filipina, Timor Leste, dan Kamboja sebagai tuan rumah.

Sedangkan untuk negara lain, lawan-lawan yang kuat seperti Vietnam, Thailand dan Malaysia masuk di Grup B bersama Singapura dan Laos.

Banyak pihak menyebut, Timnas Indonesia U-22 memulai jalan yang mudah di SEA Games 2023. Pengamat sepakbola, Muhamad Kusnaeni berpendapat serupa.

“Menurut saya sih, hasil undiannya cukup bersahabat buat Indonesia. Minimal di fase grup tidak ada lawan klasik yang biasa menyulitkan, seperti Vietnam, Thailand, atau Malaysia,” kata Kusnaeni seperti dilansir dari CNN Indonesia.

“Kalau sudah di babak semifinal, kan kita nggak bisa memilih. Siapapun harus siap kita hadapi,” ucap Kusnaeni soal lawan pada babak semifinal, apakah Malaysia, Vietnam, atau Thailand.

Tim pada grup A tampaknya bisa dilalui oleh Indonesia. Tapi, pelatih Indra Sjafri tetap menegaskan jika para pemain harus fokus dan waspada saat menghadapi siapa saja.

“Pertandingan-pertandingan di SEA Games yang jadwalnya padat dan tentu saya selalu bicara dengan para pemain siapapun lawannya kita harus tetap fokus, tetap waspada, dan tetap kerja keras untuk bisa menjadi yang terbaik,” kata Indra Sjafri seperti dikutip situs resmi PSSI.

Indra Sjafri juga mengingatkan jika Kamboja saat ini terus berkembang. Tim yang sedang dibangun oleh pelatih-pelatih asal Jepang itu berpotensi bisa menyulitkan Indonesia.

“Di grup A ada tuan rumah Kamboja, mereka sudah berbenah perkembangan sepakbolanya dan menunjukan kualitas permainan yang jauh lebih baik dari yang sebelumnya,” Indra menegaskan.

Indra Sjafri sendiri sampai saat ini masih mengadakan TC dan menggodok pemain sampai nanti ada pengumuman siapa yang dibawa bertanding ke Kamboja. Karena medali emas jadi target Timnas U-22 di SEA Games 2023.

“Hasilnya sama-sama kita sudah ketahui, tentu terlepas dari hasil drawing yang paling penting adalah bagaimana persiapan tim dalam menghadapi SEA Games itu sendiri. Kita fokus selesaikan empat pertandingan di babak penyisihan dengan baik, lalu melangkah ke semifinal, lanjut lolos final dan meraih hasil terbaik,” kata Indra Sjafri, seperti dikutip dari situs resmi PSSI.

“Insya Allah dengan persiapan yang baik, tim U-22 bisa mencapai target yang diinginkan. Tentu mohon doa dari semua masyarakat Indonesia, mudah-mudahan apa yang kita impikan bisa tercapai, yakni medali emas,” tambah Indra Sjafri.

SEA Games 2023 akan digelar pada 5-17 Mei 2023 di Kamboja. Dan untuk cabor sepakbola akan digelar lebih dahulu mulai 29 April 2023.

Other Articles

Leave a Reply