banner-top

Tajikistan vs Yordania : Yordania Berhasil Ke Semifinal Karena Gol Bunuh Diri

Gobet – Yordania berhasil ke semifinal Piala Asia 2023. Kesuksesan tersebut setelah Yordania menang dari Tajikistan 1-0 lewat gol bunuh diri.

Pertandingan Tajikistan vs Yordania berlangsung di Stadion Ahmad bin Ali pada Jumat (2/2) malam WIB. Yordania menang 1-0 lewat gol bunuh diri dari Vahdat Hanonov, pemain Tajikistan di menit ke-66.

piala asia, piala asia 2023, laga, pertandingan, hasil, semifinal

Yordania lolos ke semifinal dan tinggal tunggu siapa yang mereka lawan untuk memperebutkan 1 tiket ke final. Mereka masih menunggu pemenang dari Australia vs Korea Selatan yang juga akan digelar malam ini.

Pada menit ke-4 babak pertama, Yordania mencoba cetak gol di tepi kotak penalti Tajikistan, namun bola melebar dari tiang gawang Tajikistan.

Tajikistan melakukan serangan pada menit ke-15. Crossing Mabatshoev dari sayap kanan diteruskan Panjshanbe dengan tembakan di tiang dekat. Namun bola memantul lalu kena tiang gawang sebelum diteruskan dengan tembakan jarak jauh yang melebar.

Gobet – Yordania mengklaim penalti setelah Dzuhuraboev menarik jersey Yazan Naimat. Namun wasit tidak mengesahkan dan VAR juga tidak melakukan tinjauan.

Yordania menekan lagi, Magmoud Al Mardi mengirim umpan silang dari kiri yang disambut Yazan dengan sontekan di dekat gawang. Bola hanya bersarang di sisi luar jala gawang Tajikistan.

Di babak kedua Tajikistan nyaris cetak gol Lini belakang Yordania membuat kesalahan jadi Mabatshoev bisa rebut bola di tepi kotak penalti, namun sayang, tendangannya melebar.

Pada menit ke-66 Yordania cetak gol dari sepak pojok di sayap kanan, Abdallah Nasib menyundul bola yang mengenai Vahdat Hanonov sebelum bersarang di sudut atas gawang Tajikistan. Akhirnya Yordania memimpin 1-0.

Gobet – Lalu 5 menit kemudian, Yordania kembali menebar ancaman. Yazan Al Naimat meliuk-liuk melewati 2 pemain belakang Tajikistan, sebelum memberi umpan. Mousa Tamari meneruskan dengan sepakan dari kotak penalti namun tidak bisa cetak gol.

Ada tambahan waktu 7 menit. Tajikistan memainkan bola-bola yang langsung ke gawang. Sedangkan Yordania mulai memasukkan pemain-pemain bertahan untuk jaga skor pertandingan.

Sampai pertandingan selesai, tidak ada gol tambahan lagi. Yordania menang dan lolos ke semifinal dengan skor 1-0. Tajikistan vs Yordania : Yordania Berhasil Ke Semifinal Karena Gol Bunuh Diri.

Susunan Pemain

Tajikistan: Yatimov, Nazarov, Hanonov, Safarov, Dzhalilov (Khamrokulov 77′), Umarbayev, Dzhuraboev, Panjshanbe, Shukurov, Mabatshoev, Samiev (Soirov 29′)

Yordania: Yazeed Abulaila, Salem Al Ajalin, Ehsan Haddad, Abdallah Nasib, Yazan Al Arab, Raja’ei Ayed, Mahmoud Al Mard (Abuhasheesh 79′), Noor Al Rawabdeh (Sa’deh 79′), Mousa Tamari, Yazan Al Naimat, Ali Olwan

Other Articles

Leave a Reply